Awas Keputihan! Tips Menjaga dan Mengatasinya Agar Tidak terjadi Keputihan

Cara Mengatasi Keputihan

Tips Menjaga dan Mengatasinya Agar Tidak terjadi Keputihan -Tips pada kali ini adalah membahas bagaimana terjadi keputihan dan bagaimana cara menghilangkan keputihan.
Gejala ini pasti identik dengan wanita, kenapa ya bisa timbul keputihan, makanya baca artikel tentang keputihan ini sampai akhir.

Apakah Keputihan itu normal terjadi?

Keputihan ini sebetulnya normal Kenapa, ini merupakan respon tubuh dimana keputihan adalah lendir yang dikeluarkan oleh vagina untuk membersihkan atau membuang bakteri yang ada di dalam vagina. dan tentunya yang dikatakan normal ini kalau keputihan ini berwarna bening, dan kemudian tidak berbau.

Bagaimana ciri-ciri keputihan?

Keputihan yang dikatakan normal, kalau dia bening warnanya kemudian tidak berbau dan biasanya keluar pada saat sebelum menstruasi dan setelah menstruasi. Dan dikatakan abnormal kalau lendirnya ini Berwarna pekat, kekuningan, hijauan, atau bisa disertai darah. Nah ini merupakan tanda-tanda keputihan yang tidak normal.

Apa saja jenis-jenis dari keputihan?

Keputihan dibagi berdasarkan penyebabnya,

  • yang pertama dapat disebabkan oleh bakteri, namanya bacterial vaginosis, ini ciri-cirinya adalah sekret atau lendirnya ini berwarna putih seperti susu kemudian berbau amis, kental dan bisa banyak jumlahnya
  • yang ke-2 keputihan disebabkan oleh jamur kandidiasis, ini dia sama warna putih susu, kental, berbau amis dan biasanya disertai gatal pada area vagina.
  • yang ke-3 penyebab parasit, yaitu trikomoniasis nah ini sekretnya lendirnya berwarna hijau kekuningan kemudian berbau amis dan tentunya ini disebabkan karena melakukan hubungan seksual yang beresiko.

Apa saja yang menyebabkan keputihan?

Jadi penyebabnya bisa karena bakteri, kemudian jamur dan parasit tapi memang ada juga keputihan yang normal, memang vagina wanita dia menjaga keseimbangan flora normal nya dengan cara mengeluarkan lendir atau keputihan untuk membuang sel-sel mati dan bakteri yang ada di dalam vagina.


Bagaimana cara mencegah keputihan?

Tentunya yang paling utama adalah menjaga kebersihan rigiditas yang paling efektif adalah tentunya jangan gunakan androware ketat, kemudian bersihkan area Miss V vagina dengan cara membasuh dari depan ke belakang untuk menghindari penyebaran kuman dari anus vagina. kemudian setelah tiap buang air kecil itu keringkan vagina dengan menepuk dengan tisu kering, kemudian juga jangan gunakan sabun yang mengandung pewangi untuk membasuh area vagina. karena ini bisa mengganggu keseimbangan flora normal di vagina

Bagaiman cara mengobati keputihan?

Untuk mengobatinya, tergantung penyebabnya jadi Bisa pakai anti biotik, kemudian anti jamur dan anti parasit. Tapi tentunya selain pengobatan penyebab ini juga sangat penting untuk menjaga kebersihan dari vagina.

Apakah keputihan bisa dibilang indikasi dari kanker serviks?

Memang keputihan sebetulnya bisa menjadi indikator dari suatu hal yang lebih serius, misalnya kanker serviks. cirinya adalah apabila lendirnya ini berwarna coklat, pekat dan disertai darah dan tentunya berbau amis. Nah ini dicurigai mungkin ada sesuatu yang lebih serius, Nah bisa menjadi adanya suatu proses keganasan di rahim dalam hal ini serviks atau leher rahim.

Apakah Keputihan bisa berakibat fatal?

Kalau memang ini keputihan normal tentu tidak akan berdampak fatal, tapi kalo ane kata ini disebabkan oleh misalnya virus, jamur, bakteri atau parasit, Kalau pindah di atas tentunya akan menyebabkan komplikasi. tapi yang lebih bahaya kalau sudah jelas nih cirinya lendirnya berwarna coklat, pekat, kemerahan dan tidak diobati atau  tidak dilakukan skrining, ini khawatir kan bisa jadi satu tanda adanya suatu keganasan di dalam rahim yaitu serviks atau leher rahim dan ini Tentunya bisa berdampak fatal bagi wanita.

Nah jadi bagi para wanita jelas ya gak usah khawatir kalau mengalami keputihan dan jelas nih Mana yang normal dan tidak normal dan semoga bermanfaat sekian dan terima kasih.

Post a Comment

Previous Post Next Post