Tips Mengatasi Hidung Tersumbat Dengan Cara Ampuh Ini !

Penyebab dan cara mengatasi hidung mampet
Halo Sahabat sehat pada bahasan kali ini yaitu meredakan hidung tersumbat atau mampet.

Apa Penyebab hidung mampet

Hidung memiliki respon untuk menghalangi benda asing ataupun respon imunologi terhadap infeksi, dengan cara memproduksi bagian lendir di hidung yang sehingga menjadi lebih banyak dan bisa menyebabkan hidung jadi mampet dan juga mukosa hidung bisa membengkak kemudian juga bisa menyebabkan saluran dari pernapasan di hidung agak tersumbat.

Ada banyak penyebab yang menyebabkan hidung terasa mampet yang pertama bisa karena sinusitis dan juga respon alergi atau rhinitis alergi. jadi apabila kamu mencium penting misalnya berbagai bahan alergen misalnya seperti serbuk bunga, ataupun polutan Debu, kamu juga bisa menyebabkan hidung menjadi tersumbat karena sebagai respon alergi. kemudian juga mukosa hidung bisa merespon karena dingin, ataupun karena beberapa makanan misalnya seafood, atau rasa terlalu makanan terlalu pedas, seperti misalnya serbuk cabe, jadi bisa menyebabkan hidung jadi mampet.

Apakah Aman menggunakan obat semprot untuk mengatasi hidung mampet?

Ada dua macam obat semprot yang dapat digunakan untuk mengatasi hidung yang mampet, yang pertama adalah Nasal Spray, Kemudian yang kedua adalah Nasal Decongestan. Sebenarnya sah-sah saja untuk memakai obat semprot ini, tetapi harus dengan resep dokter dan juga penggunaannya tidak terlalu lama. Biasanya sehari dipakai hanya satu sampai dua kali saja, dan penggunaannya tidak dalam jangka waktu lama biasanya hanya 5 hari maksimalnya.

Kapan Saya harus pergi kedokter saat hidung tersumbat?

Biasanya saat hidung tersumbat juga diikuti dengan gejala-gejala infeksi, seperti demam kemudian hidungnya berubah, ada perubahan warna di hidung misalnya menjadi merah, kemudian juga ada gangguan pada saat tidur, jadi misalnya seperti hidungnya menyebabkan gangguan tidur atau gangguan pernafasan. Hal-hal tersebut yang biasanya menyebabkan kita harus datang ke dokter untuk mengatasi hidung mampet ini.


Bagaimana Tips untuk mengatasi hidung mampet dirumah?

jadi untuk cara mengatasi hidung yang mampet pertama kamu harus mengetahui faktor penyebab dari hidung mampet tersebut. Misalnya karena kalau karena alergi kamu harus menghindari faktor alerginya. Dan yang kedua kamu bisa mandi atau menghirup air hangat supaya mukosa dan juga saraf di hidung menjadi rileks, kemudian jangan terlalu banyak menggosok bagian hidung sehingga tidak akan menyebabkan infeksi dan juga menyebabkan mimisan karena bersin-bersin dan berkelanjutan.

Terima kasih telah membaca artikel kami, semoga bermanfaat dan semoga lekas sembuh penyakit pileknya.

Post a Comment

Previous Post Next Post